Saturday, October 6, 2007

starone lambat


Sejak beberapa hari yang lalu, entah kenapa kecepatan upload koneksi internet cdma StarOne saya menjadi lambat sekali. Sehingga ketika akan membuka suatu situs diperlukan waktu yang sangat lama. Sedangkan untuk kecepatan downloadnya normal saja seperti hari-hari biasanya.

Yang menjadi keheranan saya adalah kenapa lambatnya kecepatan upload ini hanya terjadi pada waktu sore sampai malam hari. Adapun ketika saya mencobanya pada dini hari sampai pagi hari, kecepatan uploadnya normal. Sedangkan untuk siang hari, akhir-akhir ini belum pernah saya coba dikarenakan pada siang hari (jam kerja) saya tidak memakai internet menggunakan StarOne akan tetapi memanfaatkan fasilitas internet yang ada di kantor. Kebetulan kantor berlangganan Speedy paket office unlimited.

Saya belum mengetahui kenapa hal ini bisa terjadi. Apakah mungkin pihak Starone (Indosat) sedang ada gangguan atau mungkin lagi melakukan maintenance dalam rangka persiapan lebaran, sehingga berdampak pada kecepatan internet. Hal ini sebenarnya ingin saya tanyakan langsung ke petugas customer service mereka di Galeri Indosat, akan tetapi sampai sekarang belum sempat juga saya lakukan. Maklum, di kantor masih ada banyak pekerjaan yang harus saya selesaikan sebelum saya pulang mudik tiga hari lagi.

Mungkin nanti hari Senin tanggal 8 Oktober, saya akan menanyakan hal ini ke Galeri Indosat sekalian bayar tagihan Starone bulan September.

2 comments:

Anonymous said...

coba pakai onspeed, Boss... :)

Henry Yuniarfan said...

sayangnya onspeed gak bisa dipake untuk linux pak